Skip to main content
Berita Kegiatan

Pejabat dan Pegawai Lapas Jelekong Dites Urine

Dibaca: 22 Oleh 16 Okt 2019Januari 1st, 2021Tidak ada komentar
Pejabat dan Pegawai Lapas Jelekong Dites Urine
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Bandung—Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Barat bekerjasama dengan Kanwil Kemenkum-HAM menggelar tes urine bagi seluruh karyawan Lapas Kelas II Jelekong, Kabupaten Bandung, Jumat (11/10). Kegiatan tersebut digelar untuk mengantisipasi terpaparnya petugas lapas oleh narkoba. ‘’Petugas lapas berisiko tinggi terpapar pengaruh buruk narkoba,’’kata Kepala Seksi Penguatan Lembaga Rehab BNNP jabar, dr Fatimah Amelia, kepada para wartawan.
Amelia mengatakan, sebanyak 124 karyawan, mulai dari pejabat struktural hingga staf mengikuti tes urine tersebut. Langkah tes urine bagi petugas lapas, imbuh dia, dilakukan karena berisiko tinggi terpapar pengaruh buruk narkoba. Hal itu  tak lepas dari tugas mereka yang  setiap hari berinteraksi dengan warga binaan (napi) narkoba. Terlebih, kata dia, jumlah petugas lapas tak sebanding dengan warga binannya. ‘’Persoalan ini sudah menjadi rahasia umum. Saya pernah merehab seorang sipir yang menjadi pecandu narkoba,’’kata dia.
Dikatakan Amelia,  maraknya peredaran narkoba yang melibatkan warga binaan di dalam lapas, menjadi  salah satu indikasi penyalahgunaan narkoba di kalangan petugas lapas. Karena itu ia mengapresiasi langkah Kanwil Kemenkum-HAM  Jabar melakukan antisipasi sejak dini melalui kegiatan tes urine. ‘’Kita tak hanya sebatas tes urine tetapi pendampingan dan monitoring  terhadap petugas lapas,’’ujar dia.
Kepala Seksi Pembinaan dan Anak Didik Lapas Jelekong, Nuryanto, mengungkapkan, tes urine  dilakukan terhadap seluruh pejabat dan staf Lapas Jelekong. Kegiatan yang digelar dalam rangka HUT Kemenkum-HAM bertujuan menekan terjadinya penyalahgunaan narkoba oleh petugas lapas. Ia mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan seluruh petugas lapas di Indonesia. ‘’Seluruh lapas mengadakan kegiatan ini. Ini sesuai dengan surat edaran dari pusat,’’kata dia.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel