Jakarta – Prestasi membanggakan kembalu diraih Madawa Dance Team yang menyabet juara 2 dalam kompetisi tari nasional, BNN RI Dancing Against Drugs 2023, yang digelar dalam dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Ke-21
Membawa nama Provinsi Jawa Barat, Madawa Dance Team mengirimkan 5 (Lima) penari ke kompetisi pertunjukan seni yang dikemas dalam konsep pertunjukan untuk menggugah para kaum muda pelaku seni untuk meningkatkan kepedulian mereka terhadap penyalahgunaan narkotika
“Palagon Banjar Karuman” dijahit apik dan ditampilkan secara indah sehingga memukau dewan juri yang berkompeten dibidangnya, antara lain B kristiono Soewarjo, S.E., S.Sn., M.Sn., Dosen FBS Universitas Negeri Jakarta, Genoveva Noirury Nostalgia, S.Kom., M.Sn – Dosen FSP Institut Kesenian Jakarta, serta Denta Sepdwiansyah Pinandito – Dancer.
Tarian Palagon Banjar Karuman mengandung makna dalam bahasa Sunda
“tulung tinulungan jeung sasama, ku asah, asih jeung asuh” (saling tolong menolong dengan sesama manusia yang penuh rasa silih asah, asih dan asuh).
Karya ini terinsprasi oleh rasa takut dan
waspada para kaum muda terhadap narkoba yang saat ini mash menjadi ancaman. Pengkarya mencoba menggambarkan semangat para kaum muda dalam upaya untuk melawan dan membasmi berbagai macam godaan untuk menggunakan narkoba.
Pengakarya pun mencoba menggambarkan sisi lain di tengah keterpurukan, kesedihan serta kekacauan yang terjadi, masyarakat harus tetap saling membantu, menguatkan, menyemangati dan mengingatkan satu sama lain agar tidak terjerumus.
Dihubungi terpisah, Kepala BNN Provinsi Jawa Barat, Brigjen Pol M Arief Ramdhani, S.I.K menuturkan “Capaian yang sangat baik ini merupakan buah kerja keras tim yang tetap konsisten berlatih dan mengikuti setiap fase perlombaan. Kami mengucapkan selamat dan penghargaan setinggi-tingginya” Tutur Brigjen Arief.
HUMPRO BNNP JABAR