Skip to main content
Berita Kegiatan

RAPAT PARIPURNA HARI JADI KE-77 PROVINSI JAWA BARAT

Dibaca: 36 Oleh 20 Agu 2022Agustus 22nd, 2022Tidak ada komentar
RAPAT PARIPURNA HARI JADI KE-77 PROVINSI JAWA BARAT
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

jabar.bnn.go.id, Bandung – Kepala BNN Kota Bandung, Kombes Pol. Mada Roostanto, SE., MH. mewakili Kepala BNN Provinsi Jawa Barat mengikuti Rapat Paripurna Hari Jadi ke-77 Provinsi Jawa Barat di Gedung DPRD Provinsi Jawa Barat, Rapat Paripurna dibuka oleh Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Brigjen TNI (Purn) H. Taufik Hidayat dan dilanjutkan dengan pembacaan sejarah singkat Hari Jadi Provinsi Jawa Barat oleh Sekda Provinsi Jabar, Setiawan Wangsaatmaja.

Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Brigjen TNI (Purn) H. Taufik Hidayat dalam amanatnya mengajak kepada seluruh elemen masyarakat agar menjadikan momentum ini untuk turut memberikan penghormatan kepada para pendahulu yang telah memperjuangkan Jawa Barat sebagai salah satu provinsi termaju di Indonesia. “Kita patut menyampaikan penghormatan yang setinggi-tingginya atas perjuangan para pendahulu kita, yang telah memperjuangkan Jawa Barat sebagai salah satu provinsi termaju di indonesia”ucap Taufik.

“Atas nama Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, kami mengucapkan selamat hari jadi yang ke-77 kepada masyarakat Jawa Barat. Semoga masyarakat Jawa Barat maju dan semakin sejahtera juara lahir dan batin”ucapnya.

“Sekali lagi, kami ingin menjadi momentum HUT ini sebagai kebangkitnya kembali Jawa Barat menjadi provinsi yang terbesar di Indonesia. Juara penduduknya, tentunya harus juara juga di dalam upaya meningkatkan perekonomian yang ada, kemudian juga mencapai masyarakat yang juara lahir dan batin dalam wujud masyarakatnya sejahtera di Jawa Barat ini.” Tutup Taufik.(IFK/HAR/RSA)

📷 : Humas @infobnn_kotabandung

RAPAT PARIPURNA HARI JADI KE-77 PROVINSI JAWA BARAT

RAPAT PARIPURNA HARI JADI KE-77 PROVINSI JAWA BARAT

RAPAT PARIPURNA HARI JADI KE-77 PROVINSI JAWA BARAT

RAPAT PARIPURNA HARI JADI KE-77 PROVINSI JAWA BARAT

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel